Seramai 70 ribu warga menyambut ramah kehadiran Duke dan Duchess of Cambridge ini. Namun di tengah-tengah penyambutan, pasangan yang menikah 29 April 2011 ini juga tampak salah tingkah saat melihat warga yang menyambut mereka adalah wanita topless. Para wanita di Kepulauan Solomon menggunakan baju tradisional dan terbiasa topless. Kate dan William pun tetap berusaha ramah saat para wanita mengalungkan bunga pada mereka.
Wajar jika Kate merasa canggung. Pasalnya, kakak Pippa Middleton itu sebelumnya diterpa skandal foto topless saat liburan bersama William di Province, Perancis.
Kate Middleton grogi saat disambut oleh para wanita topless.
Selain sambutan itu, Kate juga mendapat hadiah patung buatan masyarakat setempat. Ia sempat sedikit terkejut saat melihat patung wanita itu ternyata topless.
Sejauh ini, pihak kerajaan Inggris masih berusaha menuntut ganti rugi dan penghentian penjualan foto sensual tersebut pada media grup Mindadori yang menaungi majalah Closer. Namun pengacara majalah Closer, Delphine Pando, bersikeras kalau foto itu bukan milik kliennya tetapi punya agensi foto yang menawarkan ke majalah Perancis tersebut.
(Pandang apa tu Prince William?)
"Kami bukanlah pemilik foto-foto tersebut," ujar Delphine. "Foto-foto tersebut sudah ada sebelumnya. Jika acara TV ingin menampilkan foto yang sudah dimuat di majalah, itu tak ada hubungannya dengan kami.
"
No comments:
Post a Comment